Senin, 29 Februari 2016

Hidroponik Sistem Sumbu

Pelatihan Instalasi Hidroponik
Dari sekian banyaknya pelatihan instalasi hidroponik yang ada saat ini, hidroponik sistem sumbu atau disebut juga wick system hydroponic merupakan teknik hidroponik paling sederhana. Pelatihan ini telah dilaksanakan oleh Mahasiswa KKN-PPM Universitas PGRI Adi Buana Surabaya di SDN KEDUNGRAWAN I, Kecamatan Krembung, Kabupaten Sidoarjo.

Instalasi hidroponik wick sistem bekerja dengan prinsip memberikan nutrisi tanaman melalui media air yang digenangkan dalam bak nutrisi. Nutrisi tersebut dibagikan ke tanaman melalui bantuan sumbu yang disambungkan dari netpot ke bak nutrisi.

Prinsip hidroponik sistem sumbu sangat mudah diaplikasikan, alias memiliki tingkat kesulitan yang sangat rendah. Selain itu semua bahan untuk membuat instalasi hidroponik ini juga bisa diperoleh dari barang-barang bekas.

Jangan remehkan kekuatan hidroponik sistem sumbu ini. Mari kita hijaukan dinding kota, Segarkan !!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar